Jambi – DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Jambi gelar doa bersama dan santunan anak yatim dalam rangka peresmian kantor baru, Rumah PAN Kota Jambi, Minggu, 17 Desember 2023.
Peresmian kantor baru PAN yang berada di Jl Dr Sumbiyono, Jelutung ini juga dihadiri Ketua DPW PAN Jambi, H Bakri dan diresmikan oleh ketua MPP yang juga Gubernur Jambi Al Haris.
Ketua DPD PAN Kota Jambi, dr Maulana menuturkan bahwa ia mengundang masyarakat sekitar membaca doa keselamatan dan meminta izin terutama saat melakukan kegiatan.
“Kita menyongsong dalam hitungan hari proses pemilu, maka pasti di kantor ini banyak kegiatan dan aktivitas mohon maaf bila agak sedikit mengganggu dan sebagainya,” ujarnya.
Dia juga memohon doa agar keberadaan kantor baru PAN tersebut menjadi berkah dan berharap dapat bermanfaat untuk masyarakat di lingkungan tersebut.
“Mohon doanya supaya kantor ini berkah, rumah PAN ini juga untuk menampung aspirasi dari bapak ibu semua, insya Allah dikabulkan Allah,” ucapnya.
Selanjutnya, Ketua DPW PAN Jambi, H Bakri memuji Maulana, karena belum lama menjabat Ketua DPD PAN Kota Jambi sudah bisa membuat kantor baru.
“Baru 37 hari SK ketua pak Maulana, belum dua bulan sudah ada kantor baru, Kita bangga, saya selaku ketua DPW PAN mengucapkan selamat DPD PAN Kota yang menempati kantor baru,” ujarnya.
Ia berharap dengan adanya kantor baru ini akan bisa menjadi semangat baru kader-kader PAN Kota Jambi dalam menyongsong Pemilu 2024.
“DPRD Kota juga harus jumlah baru, sekarang 4 besok harus 7, DPR provinsi 1 juga harus 2,” ujarnya.
Ia meminta seluruh kader berjuang agar PAN bisa menjadi pemenang di Jambi.
Anggota DPR RI tersebut juga berharap keberadaan kantor baru PAN Kota Jambi ini dapat membawa berkah untuk masyarakat setempat.
Sementara Ketua MPP yang juga Gubernur Jambi, Al Haris melihat kantor baru PAN Kota Jambi khusus untuk melayani masyarakat, karena terbuka dan berada di pinggir jalan.
“Saya berharap kantor DPD PAN insyaallah Allah berkahi, Semoga kantor ini kedepan insyaallah bisa melayani masyarakat,” katanya.
Selanjutnya Al Haris secara simbolis memotong pita tanda peresmian Rumah PAN Kota Jambi tersebut serta dilanjutkan dengan menyantuni anak yatim di lingkungan sekitar kantor.