DATAJAMBI, Jambi – Arus lalu lintas dari arah Mendalo menuju Simpang Rimbo maupun arah sebaliknya masih terpantau macet total. Kemacetan lalu lintas ini sendiri telah berlangsung dari sekira pukul 03.00 WIB dini hari tadi sampai saat berita ini diterbitkan pada Kamis, 17 Maret 2022 malam.
Pantauan di lapangan, mulai dari lampu merah Simpang Rimbo menuju arah Pal 10 maupun arah sebaliknya menuju UIN Mendalo penuh sesak kendaraan bermotor. Berbagai jenis truk mendominasi padatnya arus lalu lintas di sepanjang jalan.
Kasatlantas Polresta Jambi saat dikonfirmasi tak banyak memberi tanggapan. “Ya, jalan rusak penyebabnya. Saat ini tim di TKP masih membantu mengurai kemacetan, silakan koordinasi dengan pihak jalan nasional,” kata Kasat Lantas Polresta Jambi, Kompol Aulia Rahmad, Kamis, 17 Maret 2020 malam.
Sementara itu, Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Jambi, Bosar Pasaribu saat dikonfirmasi juga tak terlalu menghiraukan kemacetan yang sudah parah ini.
“Ku check dulu ya, Pak,” kata Bosar Pasaribu singkat pada Kamis, 17 Maret 2022.
Padahal sepanjang ruas Jalan Lingkar Barat merupakan jalan berstatus jalan nasional. Di sepanjang jalan banyak ditemui kontur jalan yang buruk. Penyebab utamanya, bekas galian tak kunjung ditutup atau diaspal kembali.
Alhasil, jalanan digenangi air yang turun sepanjang hari ini. Imbasnya beberapa kendaraan rusak dan memperparah kondisi kemacetan.
“Kemacetan terjadi karena patching (penambalan) aspal galiannya terlalu dalam dan dibiarkan terlalu lama. Akibatnya mobil truk ekspedisi dan truk pengangkut kardus terguling karena masuk galian yang dalam,” kata salah seorang warga di lokasi.
Sumber: detail.id
Reporter: Juan Ambarita