DATAJAMBI, Jambi – Sebagai salah satu Provinsi dengan total luasan lahan perkebunan sawit terbesar di Indonesia, tak heran bila belakangan ramai masyarakat Jambi yang bertanya-tanya; Mengapa begitu sulit untuk memperoleh minyak goreng, mengapa kelangkaan minyak goreng masih saja terjadi di Provinsi penghasil bahan baku minyak goreng ini.
Kondisi kelangkaan minyak goreng bahkan ditemukan di Gudang Alfamart Jambi tepatnya di Jl. Lintas Jambi-Tempino Km 13 Muarojambi oleh tim Ditreskrimsus Polda Jambi ketika melaksanakan inspeksi mendadak ke beberapa gudang retail di Kota Jambi pada Minggu, 20 Februari 2022, mereka pun heran sekaligus kesal mendapati kondisi tersebut.
“Saat kita periksa gudang Alfamart, memang secara fakta minyak goreng kosong dan kita langsung panggil penanggung jawabnya. Suplai dari luar mereka mengambil dari Medan, Palembang, dan Jakarta sedangkan produksi lokal ada malah tidak diambil,” kata Dirkrimsus Polda Jambi, Christian Tory, Minggu, 20 februari 2022.
Diungkap juga oleh Christian, dari pengakuan penanggungjawab Alfamart, minyak goreng kosong sejak tanggal 15 Februari dan pihak Alfamart mengaku tanggal 21 Februari 2022 minyak goreng baru masuk dikirim ke Jambi.
Hal inilah yang membuat Christian kesal, karena menurutnya, Jambi punya pabrik minyak goreng, untuk mengisi kekosongan di tengah kelangkaan seperti saat ini seharusnya pihak Alfamart bisa menjalin komunikasi untuk pabrik lokal mensuplai ke Alfamart.
“Jambi ini kan punya pabrik minyak goreng, jadi demi mengisi kekosongan ini, minyak lokal bisa mensuplai ke Alfamart dan pihak penanggungjawab Alfamart setuju 2 ribu karton minyak untuk di suplai dan muda mudahan kelangkaan minyak di Alfamart bisa diatasi,” katanya.
Sementara itu, Budi, Warehouse Manager Alfamart ketika dikonfirmasi terkait kelangkaan minyak goreng mengakui hal tersebut, ia mengatakan terakhir tanggal 15 dengan alasan distribusi dari distributor tidak ada dan biasa mengambil minyak dari Medan dan Palembang.
“Kita sudah kordinasi dari Polda Jambi produksi minyak lokal sudah ada sebanyak 2 ribu minyak goreng dan nantinya akan disebarkan ke setiap Alfamart,” kata Budi, Warehouse Manager Alfamart, Minggu 20 Februari 2022.
Reporter: Juan Ambarita